Lompat ke konten

Rumus SUM + 8 Contoh Cara Menggunakan Fungsi SUM Excel

Cara Menjumlahkan menggunakan Rumus SUM Excel Lengkap - Beda Sheet - Beda Tabel - Beda Sumber - Pesan Error

Apakah Anda ingin menjumlahkan data dari beberapa baris, kolom, cell, range, sheet, atau file Excel yang berbeda ? Tentu Anda bisa menggunakan Rumus / Fungsi SUM untuk penjumlahan pada Excel.

Pada Panduan ini, Saya akan jelaskan cara menggunakan Rumus / Fungsi SUM Microsoft Excel untuk menjumlahkan data. Panduan ini Saya susun lengkap berdasarkan case-case berbeda. Mari lanjutkan membaca…

Aturan Penulisan Rumus SUM

Sebelum kita masuk ke Contoh Sederhana penggunaan Rumus SUM Excel, sebaiknya Anda harus tahu cara menulis Rumus / Fungsi SUM beserta maknanya. Secara default Rumus / Fungsi SUM dapat ditulis sebagai berikut:

Tulis Rumus / Fungsi:
=
SUM(number1,[number2], )

Artinya:
Hitung Jumlah
dari number1 dan [number2] dan dan seterusnya

  1. number1, merupakan nilai / cell / range dalam file excel yang sama atau pun berbeda yang akan dihitung jumlahnya. Argument ini wajib Anda isi.
  2. [number2], merupakan nilai / cell / range dalam file excel yang sama atau pun berbeda yang akan dihitung jumlahnya. Argument ini bersifat optional jika Anda memiliki data terpisah.
  3. ..., merupakan argument optional jika Anda masih memiliki data lainnya yang akan dihitung jumlahnya.

Untuk pemahaman lebih dalam tentang Fungsi SUM, silahkan ikuti contoh-contoh berikut:

Contoh Rumus SUM Excel Online

Silahkan download file Excel Online berikut sebagai bahan latihan kali ini.

#1 Rumus SUM untuk Seluruh Kolom / Baris

Rumus SUM dapat juga berarti rumus penjumlahan pada Excel. Namun Rumus SUM memberikan kemudahan dalam menjumlahkan data Anda.

Contoh pertama, Saya akan menjumlahkan data pada seluruh kolom A. Silahkan buka Sheet SUM Kolom pada Excel Online dan lakukan tahap-tahap berikut:

Rumus SUM menjumlahkan semua kolom excel
  1. Ketik Rumus SUM pada Cell D2 seperti berikut: =SUM(
  2. Arahkan kursor ke header kolom A sampai kursor berubah menjadi tanda panah kebawah (seperti gambar). Kemudian klik. Jika sudah benar, Rumus SUM akan menjadi seperti ini =SUM(A:A
  3. Ketik tanda tutup kurung ) untuk menutup rumus SUM. Kemudian tekan Enter. Berikut hasilnya:
Fungsi SUM menjumlahkan semua kolom excel

Sedikit Saya jelaskan tentang rumus tersebut:

Tulis Rumus / Fungsi:
=
SUM(A:A)

Artinya:
Hitung Jumlah
dari Seluruh Kolom A

Dengan ini, Excel akan menghitung semua data Angka yang terdapat pada kolom A. Anda juga bisa menggunakan cara serupa untuk menghitung jumlah pada seluruh baris.

#2 Rumus SUM untuk 1 Range

Sebagai contoh, silahkan lihat Sheet SUM Range pada File Excel Online sebelumnya. Saya akan menjumlahkan nilai yang terdapat pada Range A1:A10. Perhatikan tahap-tahap berikut:

sponsored-unipin

Penting! Jika Anda belum tahu apa itu Range Excel, silahkan pelajari Panduan Range, Cell, Column dan Row M Jurnal

Rumus SUM untuk menjumlahkan 1 Range Excel
  1. Ketik Rumus SUM pada Cell D2 seperti berikut: =SUM(
  2. Blok data yang ingin Anda hitung Jumlahnya. Dalam contoh ini, Saya blok Range data A1:A10. Jika sudah benar, Rumus SUM akan menjadi seperti ini =SUM(A1:A10
  3. Ketik tanda tutup kurung ) untuk menutup rumus SUM. Kemudian tekan Enter. Berikut hasilnya:
Fungsi SUM untuk menjumlahkan 1 Range Excel

Anda bisa lihat, Excel menghitung jumlah semua Angka yaitu 14+3+18+9+11+10+6+31+10+8 = 120.

Mana lebih baik dari pada Anda ketik rumus penjumlahan manual seperti ini: =14+3+18+9+11+10+6+31+10+8 ?

Tentu menggunakan Rumus SUM lebih efektif dan efisien. Sedikit saya jelaskan tentang Rumus / Fungsi SUM tersebut:

Tulis Rumus / Fungsi:
=
SUM(A1:A10)

Artinya:
Hitung Jumlah
dari Cell A1 Sampai Cell A10

Rumus ini hanya menggunakan 1 Argument utama yaitu number1, seperti yang telah Saya jelaskan pada bagian Aturan Penulisan Rumus SUM di atas.

#3 Rumus SUM untuk 2 atau Lebih Range

Gunakan cara ini jika Anda ingin menjumlahkan data dari 2 Range data atau lebih. Silahkan buka Sheet SUM 2 Range.

Saya akan menjumlahkan data pada Range A1:A10 dan C1:C10. Silahkan ikuti tahap-tahap berikut:

Rumus SUM untuk menjumlahkan data beda range pada excel
  1. Ketik Rumus / Fungsi SUM seperti cara sebelumnya.
  2. Blok data pada Range A1:A10 seperti cara sebelumnya.
  3. Ketik operator pemisah rumus. Tergantung pengaturan komputer Anda. Gunakan tanda koma (,), jika tidak berhasil gunakan tanda titik koma (;). Komputer Saya menggunakan tanda koma.
  4. Blok data pada Range C1:C10, kemudian ketik tanda tutup kurung dan tekan Enter. Berikut hasilnya:
Fungsi SUM untuk menjumlahkan data beda range pada excel

Excel akan menjumlahkan semua data pada Range yang Anda pilih meskipun range data terpisah jauh.

Tulis Rumus / Fungsi:
=
SUM(A1:A10,C10:C10)

Artinya:
Hitung Jumlah
dari Cell A1 Sampai Cell A10 dan Cell C1 Sampai Cell C10

#4 Rumus SUM untuk Cell Berjauhan

Contoh sebelumnya menjumlahkan data dalam range. Sedangkan contoh ini menjumlahkan data pada Cell-Cell yang berjauhan.

Sebagai contoh, silahkan buka Sheet SUM Cell Berjauhan pada Excel Online. Saya akan menjumlahkan data pada Cell yang tidak berdekatan yaitu Cell A1, C2 dan F1.

Caranya tidak berbeda jauh dengan contoh #3 Rumus SUM untuk 2 atau lebih range yaitu menggunakan operator pemisah rumus ( , atau ; ). Perbedaannya hanya Range dan Cell saja.

Tapi, Saya akan tunjukkan cara tercepat menjumlahkan untuk cell berjauhan. Lakukan langkah-langkah berikut:

Rumus SUM untuk menjumlahkan Cell Berjauhan pada Excel
  1. Ketik rumus SUM pada Cell F6 seperti cara sebelumnya.
  2. Tekan dan tahan tombol Ctrl pada keyboard
  3. Klik data pertama, kedua, dan ketiga yaitu Cell A1, C2, F1, secara bergantian.
  4. Lepas tombol Ctrl dan ketik tanda tutup kurung. Kemudian tekan Enter. Berikut hasilnya:
Cara menjumlahkan Cell Berjauhan pada Excel

Hasilnya adalah 14+3+18 = 35. Sedikit Saya jelaskan makna dari Rumus tersebut:

Tulis Rumus / Fungsi:
=
SUM(A1,C2, F1)

Artinya:
Hitung Jumlah
dari Cell A1 dan Cell C2 dan Cell F1

Ya, Anda bisa lihat. Dalam rumus ini, Kita menggunakan 3 argument. Anda bisa menambahkan argument lainnya dengan cara yang sama (menambahkan operator pemisah antar setiap argument) jika dibutuhkan.

#5 Otomatis Menjumlahkan (AutoSUM)

Pada contoh ini, Saya akan menunjukkan cara menggunakan fitur AutoSUM pada Excel untuk menjumlahkan secara otomatis.

Silahkan buka Sheet Otomatis Menjumlahkan pada Excel online. Kemudian ikuti tahap-tahap berikut:

AutoSUM untuk otomatis menjumlahkan pada excel
  1. Klik Cell C12 sebagai tempat hasil jumlah data kita.
  2. Klik Tab Home, kemudian klik AutoSUM. Secara otomatis, Excel akan mengisi argument Rumus SUM dengan data pada baris diatasnya (seperti gambar) karena data tersusun secara vertikal. Jika data tersusun secara horizontal, maka Excel akan mengisi argument Fungsi SUM dengan data pada kolom samping kiri.
  3. Tekan Enter untuk melanjutkan. Berikut hasilnya:
AutoSUM untuk otomatis menjumlahkan pada excel

Note: Fitur AutoSUM pada Excel akan menjumlahkan seluruh data pada kolom diatasnya atau baris sebelah kiri.

Makna Fungsi SUM tersebut sama dengan makna contoh #2 Rumus SUM pada 1 Range di atas.

#6 Rumus SUM untuk Setiap Baris Ke-n (Kombinasi Fungsi SUM, MOD & ROW)

Contoh ini menggunakan gabungan Fungsi SUM, MOD, dan ROW. Tujuan Saya adalah menjumlahkan semua data pada setiap baris ke 2.

Silahkan buka Sheet SUM ke-n. Perhatikan, Saya memiliki data dari Range C1:C10. Berhubung Saya ingin menjumlahkan data setiap baris ke 2, maka Excel akan menjumlahkan data pada Cell C2, + C4 + C6 + C8 + C10. Gimana caranya ? Perhatikan langkah-langkah berikut:

Rumus SUM untuk menjumlahkan baris ke - n atau baris tertentu saja
  1. Ketik Fungsi SUM pada Cell C11 lalu blok Range Data C1:C10 seperti cara sebelumnya.
  2. Ketik tanda bintang * kemudian ketik tanda buka kurung (. Sehingga Fungsi SUM menjadi =SUM(C1:C10*(
  3. Ketik Rumus MOD dan ROW sebagai kriteria kita menentukan baris ke berapa yang akan dihitung. Dalam contoh ini ketik seperti berikut: MOD(ROW(C1:C10),2)=0)). Sesuaikan operator pemisah rumus (tanda koma) dengan pengaturan komputer Anda.
  4. Tekan tombol Ctrl + Shift + Enter pada Keyboard secara bersamaan. Berikut hasilnya:
Cara menjumlahkan baris ke - n atau baris tertentu saja pada Excel

Excel hanya menjumlahkan Angka setiap baris ke dua yaitu C2 + C4 + C6 + C8 + C10 atau 3 + 9 + 10 + 31 + 8 = 61.

Silahkan lihat Formula Bar, Excel secara otomatis mengapit rumus dengan tanda Kurung Kurawal { } sehingga Rumus menjadi {=SUM(C1:C10*(MOD(ROW(C1:C10),2)=0))}. Ini sering disebut juga dengan Array Formula.

Jangan ketik tanda kurung kurawal secara manual. Cukup tekan Ctrl + Shift + Enter secara bersamaan. Sedikit Saya jelaskan tentang Rumus tersebut:

Tulis Rumus / Fungsi:
=
SUM(C1:C10*(MOD(ROW(C1:C10),2)=0))

Artinya:
Hitung Jumlah
dari Cell C1 Sampai Cell C10 dengan syarat data diambil dari Cell C1 Sampai Cell C10 setiap Baris Ke – 2 sementara Baris yang lain, dianggap = 0

Silahkan ubah Angka 2 (berwarna merah) sesuai kebutuhan Anda.

#7 Menjumlahkan Angka Terbesar

Contoh ini bertujuan untuk menjumlahkan Angka Terbesar kesekian dari sekumpulan data. Silahkan buka Sheet SUM Angka Terbesar pada Excel Online.

Sebagai contoh, Saya ingin menjumlahkan 4 Angka Terbesar dari Range Data C1:C10. Jika data diurutkan dari terkecil ke terbesar sebagai berikut: 3, 6, 8, 9, 10, 10, 11, 14, 18, 31.

Dari data tersebut, Anda pasti tahu 4 angka terbesar adalah 11, 14, 18, dan 31. Nah, Saya ingin menjumlahkan Angka tersebut pada Excel. Bagaimana caranya ? Saya akan menggabungkan Rumus SUM dan LARGE. Silahkan ikuti tahap-tahap berikut:

Rumus SUM untuk menjumlahkan 4 angka terbesar
  1. Ketik Fungsi SUM pada Cell C11 seperti berikut: =SUM(
  2. Masukkan Rumus LARGE untuk memfilter data terbesar sehingga Rumus menjadi =SUM(LARGE(
  3. Blok Range data C1:C10, kemudian ketik operator pemisah rumus ( , atau ; ).
  4. Masukkan kriteria yaitu 4 angka terbesar. Dalam Rumus LARGE, jika Anda menggunakan lebih dari 1 kriteria, maka kriteria harus diapit dengan kurung kurawal. Sehingga menjadi {1,2,3,4,}
  5. Ketik tutup kurung sebanyak 2x. Kemudian tekan Enter. Berikut hasilnya:
menjumlahkan 4 angka terbesar pada Excel

Note: Gambarnya salah edit. Abaikan saja ya hahahaha… Tapi keterangan berikut bisa menjelaskan hasil dari Rumus tersebut:

Excel memberikan hasil 74, yaitu penjumlahan dari 4 Angka terbesar 31 +18+14+11 = 74. Jika Anda mengubah kriteria pada Rumus LARGE menjadi {1,2}, maka Excel hanya akan menjumlahkan 31 dan 18. Berikut Saya jelaskan mengenai rumus tersebut:

Tulis Rumus / Fungsi:
=
SUM(LARGE(C1:C10,{1,2,3,4}))

Artinya:
Hitung Jumlah dari Nilai Terbesar pada Cell C1 Sampai Cell C10 yang merupakan Nilai Terbesar ke 1, 2, 3, dan 4

#8 Rumus SUM dengan Pesan Error

Misalnya, Saya memiliki data pada Range C1:C10. Sementara beberapa cell berisi pesan kesalahan excel seperti pada Cell C1 : #REF!, Cell C6 = #DIV/0!, dan Cell C9 = #NAME?

Jika Anda menemui kasus seperti ini, Anda tidak akan bisa menggunakan Rumus SUM biasa. Otomatis Excel akan memberikan hasil pesan kesalahan juga seperti #REF!

Untuk mengatasi hal ini, silahkan buka Sheet SUM Range Dengan Pesan Error pada Excel Online di atas. Kemudian gunakan gabungan Rumus SUM dan IFERROR seperti langkah-langkah berikut:

Rumus SUM untuk menjumlahkan range dengan pesan kesalahan seperti #REF!
  1. Ketik Fungsi SUM seperti biasa =SUM(
  2. Masukkan Rumus IFERROR seperti berikut: IFERROR(
  3. Blok Range data C1:C10
  4. Ketik operator pemisah rumus dan masukkan nilai 0 dan tanda kurung 2x menjadi ,0)). Nilai 0 bertujuan untuk mengubah pesan error menjadi 0.
  5. Tekan Ctrl + Shift + Enter secara bersamaan. Berikut hasilnya:
Menjumlahkan Range dengan Pesan kesalahan seperti #REF!

Rumus IFERROR akan mengubah pesan kesalahan Excel menjadi nol. Sehingga Excel akan menjumlahkan data seperti berikut: 0 + 3 + 18 + 9 + 11 + 0 + 6 + 31 + 0 + 8 = 86. Berikut makna dari rumus tersebut:

Tulis Rumus / Fungsi:
=
SUM(IFERROR(C1:C10,0))

Tulis Rumus / Fungsi:
Hitung Jumlah. Jika Terdapat Pesan Error pada cell C1 sampai cell C10, maka ubah menjadi 0

Lalu apa selanjutnya ?

Silahkan gunakan pintasan panduan berikut untuk mempelajari Semua Tentang Menghitung dan Menjumlahkan EXCEL atau kunjungi Pusat Panduan Excel untuk mempelajari Semua Tentang Microsoft Excel.

Pintasan Panduan COUNT & SUM Excel

Bab sebelumnya: Cell Reference.

  1. COUNT & SUM: Jenis-jenis dan cara menggunakan Fungsi Count dan SUM di Excel (COUNT, COUNTIF, COUNTIFS, SUM, SUMIF, SUMIFS).
  2. COUNT: Cara menggunakan Fungsi COUNT untuk menghitung banyak cell yang berisi data numeric (angka, tanggal, waktu, persen, pecahan).
  3. COUNTA: Cara menggunakan Fungsi COUNTA untuk menghitung banyak cell yang berisi saja.
  4. COUNTBLANK: Cara menggunakan Fungsi COUNTBLANK untuk menghitung banyak Cell kosong dari Range Data dengan cepat.
  5. COUNTIF: Contoh Lengkap cara menggunakan rumus COUNTIF (Kriteria berdasarkan angka, teks, menghitung error, dll).
  6. COUNTIFS: Cara menggunakan Fungsi COUNTIFS untuk menghitung banyak data dengan 2 atau lebih kriteria.
  7. SUM: (Anda Disini).
  8. SUMIF: Cara menggunakan Fungsi SUMIF untuk menjumlahkan dengan syarat (Lengkap).
  9. SUMIFS: Cara Menggunakan Fungsi SUMIFS untuk menjumlahkan data dengan banyak Syarat / kriteria.
  10. SUBTOTAL: Contoh cara menghitung SUBTOTAL Excel Lengkap (aturan penulisan + perbedaan function num 1-11 dan 101-111 untuk AutoFilter dan Hidden cell manual).

Bab berikutnya: Logical Function.

View in English version
Kembali ke atas

Komentar Anda:

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *