Lompat ke konten

Cara Mengubah Excel ke PDF (Panduan Excel)

Cara mengubah Excel ke PDF (lebih rapi dan tidak terpotong)

Saat ini sudah banyak tools yang bisa mengubah file Excel ke PDF. Ada tools berbayar dan ada juga tools gratis.

Namun perlu Anda ketahui bahwa Software Microsoft Excel memiliki fitur bawaan untuk mengubah file Excel menjadi format PDF. Bagaimana caranya ? Mari kita coba…

Cara Mengubah Excel ke PDF

Dengan menggunakan fitur konversi bawaan Excel, tentu jauh lebih mudah dan kompatibel dengan file Anda serta mengurangi kesalahan ketika mengubah file Excel ke PDF. Dalam panduan ini, Saya menggunakan contoh Workbook sederhana yang terdiri dari 1 halaman.

Cara mengubah Excel ke PDF (lebih rapi dan tidak terpotong)

Seperti yang Anda lihat, semua data yang akan diubah menjadi PDF tampil dalam 1 halaman. Untuk mengubah file Excel tersebut ke PDF silahkan ikuti tahap-tahap berikut:

Total Waktu: 1 menit

Buka Workbook yang akan diubah

Silahkan buka Workbook (File Excel) Anda. Kemudian klik Tab File pada Ribbon.
Pilih Workbook Excel yang akan diubah menjadi PDF

Pilih Lokasi Penyimpanan File

Klik Save As, kemudian pilih Computer atau OneDrive (jika Anda menggunakan one drive). Selanjutnya pilih Browse untuk menentukan lokasi penyimpanan hasil konversi Excel ke PDF ini.
Pilih lokasi penyimpanan PDF Excel

Pilih Tipe Save As to PDF

Setelah menentukan lokasi penyimpanan, silahkan ubah Save As type menjadi PDF (*.pdf).
Pilih Tipe Save As to PDF

Tentukan “Optimize for”

Bagian Optimize for akan menentukan ukuran dan resolusi file PDF Anda. Jika Anda memilih Standard (Publishing online and printing), maka ukuran File PDF akan lebih besar daripada Minimum Size (publishing online). Namun, lebih baik menggunakan Standard untuk mendapatkan resolusi yang bagus agar file PDF tidak pecah.
Tentukan Optimize for...

Tentukan bagian yang akan diubah menjadi PDF

Klik Options… kemudian Window options akan terbuka. Pada bagian ini, Anda bisa mengatur bagian mana (Range Data / Sheets / Workbook) yang akan diubah menjadi PDF. Pilih Selection jika Anda hanya ingin mengubah range data yang terpilih (blok). Namun selection hanya bisa jika Anda sudah memilih (blok) Range Data sebelum klik Tab File pada Tahap 1. Sementara Active Sheet(s) akan mengubah sheet yang terbuka saat ini. Dan Entire Workbook akan mengubah semua sheet pada file Excel ini menjadi PDF. Silahkan sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Dalam contoh ini, lebih cocok menggunakan Active Sheet(s).
Tentukan bagian yang akan diubah menjadi PDF

Konfirmasi Pilihan Anda

Silahkan klik Ok pada Window Options, kemudian klik Save pada Window Save As untuk menyimpan salinan file PDF Anda.
Konfirmasi Ubah Excel ke PDF

Setelah proses Save As selesai, silahkan buka file PDF tersebut. Anda akan melihat hasil yang cukup rapi.

Cara mengubah Excel ke PDF

Mudah bukan ? Sejauh ini memang mudah. Tapi dalam beberapa keadaan, file Excel yang Anda ubah menjadi PDF bisa saja tampil berantakan ataupun terpotong seperti gambar berikut:

PDF Excel menjadi terpotong 2 halaman. Lihat solusinya

Solusi Konversi Excel ke PDF yang Terpotong

Kesal juga rasanya ketika mengubah Excel ke PDF tapi hasilnya malah terpotong. Keadaan ini mirip ketika Anda mencetak (print) File Excel. Terkadang hasil print malah terpotong dan tidak sesuai keinginan.

sponsored-jd-sport

Penting! Untuk mengatasi permasalahan ini, ada baiknya Anda sudah memahami bagaimana cara mengatur scaling ketika Print File Excel. Selengkapnya silahkan kunjungi Panduan Print Excel Agar Rapi.

Atur Scaling

Jika Anda sudah paham cara mengatur Scaling untuk Print Excel, maka silahkan ubah Scaling menjadi Fit Sheet on One Page. Kemudian klik Save As dan ulangi tahap 2 – 6 seperti cara mengubah Excel ke PDF di atas dan lihat hasilnya..

Cara mengubah Excel ke PDF agar tidak terpotong dan Rapi.

Bagaimana, mudah bukan ? Sejauh ini Saya yakin Anda sudah paham bagaimana cara mengubah Excel ke PDF menggunakan Software Microsoft. Selanjutnya, silahkan tambah skill Anda tentang cara menggunakan Excel melalui Pintasan Panduan berikut. Atau kunjungi Pusat Panduan Excel M Jurnal.

Pintasan Panduan Share Excel

Bab sebelumnya: Print Excel.

  1. Excel ke PDF: (Anda Disini).
  2. Excel Online: Sedang disusun

Bab berikutnya: Rumus dan Fungsi.

View in English version
Kembali ke atas

2 tanggapan pada “Cara Mengubah Excel ke PDF (Panduan Excel)”

Komentar Anda:

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *